Foto Webinar Series
Salam Polkesta, Salam WBK
Webserita (Webinar Series Polkesta) #01.4 Peran Antar Profesi Kesehatan di Era New Normal Bagi Penyandang Disabilitas berlangsung pada hari Rabu, 1 Juli 2020 dengan menghadirkan narasumber : Nur Rachmat, M.Kes Peran Orthotik Prostetik dalam Pelayanan kepada Penyandang Disabilitas di Era New Normal , Gunawan, SMTW, S.Pd, MM Telepractice Terapi Wicara dalam Pelayanan Gangguan Disabilitas Masa New Normal , Yoga Handita, Ftr, M.Fis Peran Fisioterapi bagi orang Disabilitas menghadapi New Normal .
Acara diawali dengan sambutan Direktur Polkesta, Satino, SKM, M.Sc, beliau menyampaikan bahwa melalui webinar ini kita dapat menggelorakan bagamaimana tata kehidupan baru khususnya bagi para profesional di bidang disabilitas. Polkesta selalu menggelorakan bersama, memperhatikan kaitannya dengan penyandang disabilitas pada masyarakat yang membutuhkan bantuan baik sejak bayi, anak anak, remaja bahkan sudah usila.